Jakarta, LiputanIslam.com— PKS nampak masih ‘adem-ayem’ di saat sejumlah partai menjalin silaturahim untuk koalisi. Namun Majelis Syuro PKS yakin partainnya tak bakal ditinggal.
“Bodoh lah kalau meninggalkan kita, semua masih mengontak kok,” kata Anggota Majelis Syuro Idris Luthfi saat dihubungi, Senin (14/4/2014).
Menurut Idris, PKS tak bakal ditinggal oleh partai lain karena PKS punya posisi tawar yang bagus, yakni soliditas kader. Kekuatan riil kader PKS bisa menjadi daya tarik tersendiri yang membuat partai lain ingin mengajak koalisi.
“Semua orang tahu kekuatan PKS. Kekuatan kader kita luar biasa solid. Juga dari segi amanahnya. Contohnya saksi (di TPS). Saksi-saksi kita sudah teruji. Belum lagi jumlah kader kita,” kata Idris.
Kekuatan kader inilah yang membuat PKS bertahan meski diguncang isu korupsi yang menimpa presiden PKS terdahulu, Luthfi Hasan Ishaaq (LHI). “Kita dipukul dengan isu korupsi sapi, LHI, tetapi kekuatan kita riil,” tegasnya.
Terlepas dari semua itu, PKS menyiapkan kemungkinan terburuk, yakni menjadi partai oposisi. Ini akan ditempuh bila memang benar-benar tak ada partai yang ingin berkoalisi dengan PKS.
“Secara mental, oposisi juga siap. Itu pilihan yang terburuk. Kalau kita nggak diajak sama siapapun, kita siap,” tandas Idris. (ba/detik.com)
Kehidupan di Iran Selama Wabah Covid 19
19/03/2020Corona di Iran
10/03/2020Eksekusi Massal Di Kerajaan Arab Saudi
25/04/2019
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini