Trump Batalkan Rapat G-7 Akibat Corona

0
539

Washington,LiputanIslam.com-Presiden AS membatalkan pertemuan tingkat kepala negara G-7 yang rencananya akan diadakan Juni nanti di Camp David. Pembatalan dilakukan akibat pandemi Corona yang kian mengkhawatirkan.

“Dalam rangka pemusatan semua sumber daya negara untuk menghadapi tantangan kesehatan dan ekonomi virus Covid-19, Presiden menginstruksikan pembatalan pertemuan G-7 yang akan berlangsung di Camp David, Juni mendatang. Pertemuan akan diadakan melalui video confrence,”demikian disebutkan dalam statemen Gedung Putih.

Beberapa pekan lalu, Donald Trump sempat menyebut pandemi Corona sebagai “muslihat orang-orang Demokrat.” Namun pada hari Kamis (19/3) kemarin, dia mengakui bahwa kondisi di AS akibat virus itu “buruk.”

Pejabat kesehatan AS beberapa jam lalu mengumumkan, jumlah pengidap Corona di negara itu bertambah 1000 orang hanya dalam tempo kurang dari satu jam. Dengan demikian, jumlah total orang yang terjangkit Covid-19 di AS mencapai 13.159. Dalam 24 jam terakhir, jumlah orang yang hasil tesnya dinyatakan positif adalah 4.412 orang.

Jumlah korban jiwa di AS akibat Corona dalam 24 jam terakhir adalah 39 orang. Kini total korban meninggal di Negeri Paman Sam lantaran virus ini mencapai angka 189 orang. (af/fars)

Baca Juga:

Bencana Corona Iran dan Empati Sebagian Negara Arab Teluk Persia

Irak Adukan Serangan Udara AS Secara Resmi ke PBB

DISKUSI: