Ramallah, LiputanIslam.com – Tiga warga Palestina terbunuh di tangan pasukan Zionis Israel dalam dua insiden berbeda di wilayah pendudukan Tepi Barat, ungkap Kementerian Kesehatan Palestina, Selasa (1/3).
Kementerian itu menyebutkan bahwa salah satu korban, Ammar Shafiq Abu Afifa, dibunuh oleh “pasukan pendudukan Israel yang menembaknya di dekat kota Beit Fajar”.
Kantor berita resmi Palestina Wafa melaporkan bahwa Afifa adalah penduduk kamp pengungsi Al-Aroub di utara Hebron di Tepi Barat, sementara tentara Israel enggan berkomentar ketika ditanya oleh kantor berita AFP.
Secara terpisah, pasukan Zionis membunuh dua warga Palestina menjelang fajar pada hari Selasa, setelah mendapat kecaman terkait dengan operasi penangkapan di Tepi Barat utara.
Polisi perbatasan Israel mengatakan petugas dan polisi yang menyamar mendatangi kamp pengungsi Jenin untuk menangkap seorang tersangka yang “dicari karena aktivitas teroris”.
“Setelah penangkapan tersangka, ketika pasukan meninggalkan rumah itu, tembakan besar dilepaskan dari beberapa arah, dan pasukan rahasia yang beroperasi di tempat kejadian merespons dengan tembakan langsung,” kata polisi itu.
Mereka mengatakan ketika polisi mencapai kendaraan mereka, penyerang lain menembak ke arah pasukan, “yang merespons dengan tembakan akurat”.
Kementerian Kesehatan Palestina mengatakan dua pria tewas dalam pertempuran itu. Wafa mengidentifikasi mereka sebagai Abdullah al-Hosari, 22 tahun, dan Shadi Khaled Najm, 18 tahun.
Wafa menyebutkan bahwa pasukan Zionis menciduk Imad Jamal Abu al-Heija, seorang tahanan yang sudah dibebaskan.
Kantor berita itu mengatakan pembunuhan dua warga Palestina itu memicu “unjuk rasa besar-besaran dan kemarahan” di Jenin. (mm/aljazeera)
Baca juga:
Peringati Israk Mikraj di Quds, 23 Orang Palestina Terluka dalam Bentrok dengan Pasukan Israel
Heboh Drone Hizbullah Masuk Israel
Iran akan Orbitkan Satelit Zafar-2
02/04/2023Iran akan Undang Raja Salman ke Teheran
29/03/2023
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini