Baghdad, LiputanIslam.com – Sebuah kelompok militan di Irak mengaku telah menyerang pangkalan militer Turki yang mereka sebut pasukan pendudukan di provinsi Mosul.
Kelompok yang menamakan dirinya “Ashab al-Kahf” itu dalam sebuah pernyataannya, Senin (15/2), mengaku telah menembakkan roket ke pangkalan militer Turki yang terletak di wilatah Irak utara tersebut.
Saluran Telegram Saberin News menyebutkan bahwa kelompok perlawanan Irak itu telah menembakkan beberapa roket ke pangkalan militer Turki di Mosul.
Saluran Telegram Gerakan Perlawanan Islam Al-Nujaba juga turut melaporkan bahwa kelompok Ashab al-Kahf mengaku bertanggung jawab atas serangan terhadap pangkalan militer Turki di daerah perbatasan Irak-Turki tersebut.
Ditujukan kepada rakyat Irak, Ashab al-Kahf menyatakan, “Saudara-saudara dan anak-anak Anda hari ini menyerang salah satu basis pasukan pendudukan di perbatasan Irak-Turki.”
Ashab al-Kahf mengaku telah merekam video operasi mereka dan akan segera mempublikasikannya.
Ahad lalu Al-Nujaba memperingatkan tentara Turki agar mengambil pelajaran dari nasib pasukan pendudukan Amerika Serikat (AS).
Sehari sebelumnya, Al-Nujaba juga merilis pernyataan berisi ungkapan prihatin mereka atas informasi yang diterima tentang invasi militer Turki di provinsi Nineveh dan kota Sanjar, Irak. (mm/mna)
Baca juga:
Gempar, TV Turki Tayangkan “Peta Ottoman 2050” yang Meliputi Negara-Negara Arab
Hubungan Turki-Israel Menggeliat lagi Setelah 10 Tahun
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini