Baghdad, LiputanIslam.com – Sumber keamanan di Irak pada Ahad malam (26/1/2020) menyatakan beberapa orang terluka akibat serangan roket yang menerjang kawasan Zona Hijau dan Kedutaan Besar (Kedubes) AS untuk Irak di Baghdad.
Sumber itu menyebutkan sedikitnya tiga orang terluka akibat serangan itu, tapi tidak jelas kewarganegaraan mereka, dan beberapa helikopter dikerahkan untuk mengevakuasi orang-orang yang ada di dalam Kedubes.
Sistem keamanan ekstra ketat diterapkan menyusul serangan itu, dan beberapa jalan yang mengarah ke Kedubes ditutup.
Perdana menteri sementara Irak Adil Abdul-Mahdi dalam sebuah statemennya menyatakan negaranya terancam dampak berbahaya akibat serangan ini. Dia menegaskan pemerintah Irak tetap konsisten melindungi misi diplomatik, dan menginstruksikan penangkapan pelaku dan pelimpahannya kepada pengadilan.
Baca: Baghdad Dilanda Unjuk Rasa Akbar Anti-AS, Para Ulama Turut Bersuara
Ketua parlemen Irak Mohammad al-Halbousi menyatakan bahwa serangan roket yang telah berulangkali menerjang Kedubes AS tak dapat diterima, menciderai citra Irak, melemahkan pemerintah, mengusik kedaulatan negara, dan menyalahi konvensi dan perjanjian internasional.
Dia juga menegaskan penolakannya terhadap apa yang disebutnya sebagai upaya menjadikan Irak sebagai ajang konflik antarnegara lain.
Baca: Pentagon Sebutkan Angka Baru “34” untuk Tentara AS yang Terluka akibat Rudal Iran
Dilaporkan bahwa sebanyak lima roket Katyusha telah menerjang Zona Hijau, dan satu di antaranya menghantam Kedubes AS. Biro media keamanan Irak menyatakan serangan itu “tidak menyebabkan kerugian”. (mm/alalam)
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini