Armada AL akan Diperkuat dengan Hovercraft Pertama Buatan Dalam Negeri
Teheran, LiputanIslam.com – Komandan Angkatan Laut (AL) Iran Laksamana Muda Hossein Khanzadi mengumumkan bahwa hovercraft (kapal bantalan udara) pertama buatan negara ini akan bergabung dengan armada AL negara ini pada tahun depan kalender Iran (dimulai pada 21 Maret).
Khanzadi menyebutkan bahwa AL Iran telah mampu mencapai swasembada penuh di semua bidang peralatan dan operasi berkat kehadiran para ahli muda.
“Tahun depan, hovercraft pertama buatan dalam negeri akan bergabung dengan AL,” ungkapnya, Senin (8/3).
“Hari ini, semua unit permukaan dan kapal selam AL dilengkapi dengan rudal buatan dalam negeri, dan rudal berpeluncur vertikal akan dipasang dan segera beroperasi di kapal permukaan (hovercraft) ini,”lanjutnya.
Dia juga mengatakan, “Berkat ketekunan para spesialis muda di AL, kami telah mampu mencapai swasembada 100% di semua bidang perbaikan dan peralatan.”
Dia menilai teknologi mutakhir di bidang rudal di Angkatan Laut sebagai sesuatu yang diharapkan.
Dia juga menyinggung latihan keamanan maritim gabungan antara AL Iran dan AL Rusia di Samudera Hindia Utara pada tahun ini.
Dia mengatakan, “Refleksi dari latihan ini di tingkat nasional dan internasional sangat efektif untuk seluruh angkatan bersenjata dan juga untuk negara. Pesannya kepada sahabat dan tetangga adalah perdamaian dan persahabatan, dan kepada musuh adalah demonstrasi otoritas maritim dan keamanan kolektif oleh negara-negara Samudera Hindia tanpa kehadiran pihak asing dan negara trans-regional.” (mm/mna)
Baca juga:
Iran Nyatakan Paus Fransiskus Dapat Berkunjung ke Irak Berkat Pengorbanan Jenderal Soleimani
[Video]: Drone Iran Merekam Kapal Israel yang Rusak “Terkena Serangan” di Laut Oman
Presiden Suriah Kunjungi Uni Emirat Arab
20/03/2023Iran akan Segera Kirim Dubes ke UEA
18/03/2023
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini