Baghdad,LiputanIslam.com-Komando Operasi Gabungan Irak menyatakan, milisi Kurdi Suriah yang didukung AS tidak mencegah para teroris memasuki wilayah Irak.
Jubir Komando Operasi Gabungan Irak, Tahsin al-Khafaji mengatakan, Pasukan Demokratik Suriah (SDF) adalah pasukan resmi yang menguasai perbatasan Suriah dengan Irak. Menurutnya, sulit untuk bekerjasama dengan SDF.
Al-Khafaji mengatakan, kadang kala para teroris memanfaatkan SDF untuk menyusup ke Irak. Dalam sebagian kasus, SDF juga bersikap abai dan gegabah dalam masalah ini, atau lemah dalam mengawasi perbatasan. Hal ini menyebabkan kelompok teroris memasuki Irak dengan mudah.
Menurut laporan Furat News, al-Khafaji juga mengabarkan pemasangan kamera kontrol perbatasan selama 24 jam dan menara pengawas di titik-titik tempat para teroris biasa menyusup. Ia menyatakan bahwa semua daerah itu akan segera ditutup.
Al-Khafaji juga mengumumkan kemajuan dalam penutupan kamp pengungsi al-Haul di kawasan perbatasan dengan Suriah. Ia mengatakan, koordinasi dengan SDF telah dilakukan terkait masalah ini.
Dalam beberapa tahun terakhir, SDF yang didukung AS menduduki sebagian besar timur laut Suriah dan berupaya membuat kawasan otonom di kawasan tersebut. (af/fars)
Baca Juga:
Al-Nujaba Kecam Dukungan Pemerintah Irak terhadap Saudi
Pasukan Relawan Iran Gelar Latihan Maritim Besar-Besaran di Teluk Persia
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini