Ledakan Bom Mematikan Hantam Akademi Militer di Ibukota Kabul
Kabul,LiputanIslam.com—Sebuah ledakan bom besar telah melanda ibukota Afghanistan, Kabul, pada Selasa (11/2) pagi.
Ledakan itu terjadi di pintu masuk Akademi Militer Marshal Fahim, sebuah universitas pertahanan yang dikelola pemerintah.
Kementerian Dalam Negeri Afghanistan mengatakan serangan itu telah merenggut nyawa lima orang, termasuk warga sipil dan personel militer.
“Pagi ini sekitar pukul 7 pagi, seorang pelaku bom bunuh diri meledakkan dirinya… menewaskan lima orang termasuk dua warga sipil dan tiga personil militer. Dua belas orang terluka, termasuk lima warga sipil,” kataNasrat Rahimi, juru bicara kementerian itu.
” Itu adalah ledakan besar yang mengguncang rumah kami. Kami juga mendengar suara tembakan sesudahnya. Ambulans bergegas ke daerah itu dengan cepat, ”kata penduduk Samiullah, seperti dikutip Presstv.
Baca: Media Lebanon: 2 Serdadu AS Ditawan Usai Jatuhnya Pesawat AS di Afghanistan
Sampai saat ini, belum ada satu kelompok pun yang mengaku bertanggungjawab atas serangan tersebut.
Tahun lalu, enam orang tewas dan selusin lainnya luka-luka akibat serangan bom kelompok Taliban di luar akademi Fahim Marshal, sebuah perguruan tinggi militer yang meniru model perguruan tinggi militer di Eropa.
Baca: Filipina Batalkan Kesepakatan Militer dengan AS
Beberapa Minggu terakhir, Taliban telah menahan diri melakukan serangan-serangan sporadis ke beberapa kota besar di Afghanistan untuk menjaga perundingan damai dengan AS. Meski begitu, aksi kekerasan di Afghanistan masih terus berlanjut tanpa ada satu pihak pun yang mengaku bertanggungjawab. (Fd/Presstv)
Pakar Palestina: Israel Tak Lagi Aman
19/06/2022
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini