Canggih, China Gunakan Ultraviolet untuk Disinfeksi Bis-bis
Shanghai,LiputanIslam.com-Dikutip dari stasiun televisi France 24, China kini menggunakan teknologi modern, yaitu sinar ultraviolet (UV) untuk mendisinfeksi bis-bis. Teknologi ini memungkinkan China mengatasi wabah Corona secara lebih cepat.
“Sebelum ini, bis-bis didisinfeksi dengan menggunakan mesin-mesin pencuci. Namun belum lama ini pekerjaan tersebut sudah menggunakan sinar UV. Dengan metode baru ini, perusahaan transportasi Shanghai bisa mendisinfeksi 250 bis dalam sehari. Pekerjaan ini dilakukan dengan cermat untuk melenyapkan semua efek penyakit Covid-19,”kata reporter France 24.
Menurut Qin Jin (staf perusahaan transportasi umum Yanggao), pekerjaan disinfeksi dengan UV bukan hanya sangat efektif, tapi juga sangat hemat. Dia mengatakan, dengan cara ini, 99,9 persen virus bisa dimusnahkan.
Disinfeksi tiap bus dengan UV hanya butuh 5 menit. Sementara proses disinfeksi dengan metode konvensional menghabiskan waktu 40 menit. Dengan adanya 1000 bis di armada angkutan umum, metode ini jelas lebih efisien, karena tidak membutuhkan banyak pegawai untuk menjalankannya.
Seorang pegawai Yanggao mengatakan,”Jika bis didisinfeksi dengan metode konvensional, kami menggunakan 44 bahan pencuci dan setelah itu harus mengeringkan bis. Setelah kering pun, bahan-bahan disinfektan masih tersisa, sehingga tetap membahayakan manusia.”
Di rumah-rumah sakit, kamar-kamar yang sudah ditinggalkan pasien juga didisinfeksi dengan sinar UV. (af/yjc)
Baca Juga:
Gara-Gara Tudingan Senjata Biologis, AS Panggil Dubes China
[Editorial] Corona, Dakwaan dari China untuk AS
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini