WP: Komunitas Intelijen Sudah Peringatkan Trump Sebelum Persebaran Corona

0
690

Washington,LiputanIslam.com-Sejumlah sumber pemerintahan AS mengatakan kepada Washington Post (WP), badan-badan intelijen telah memperingatkan Gedung Putih soal virus misterius Corona. Pada Januari dan Februari lalu. Donald Trump telah diberi laporan rahasia bahwa bahaya virus itu bisa meluas ke seluruh dunia.

Meski demikian, peringatan itu dianggap remeh oleh Trump dan sejumlah anggota Kongres. Mereka tidak mengambil langkah apa pun untuk mengurangi persebaran virus itu di AS.

Menurut para pejabat AS yang tahu soal peringatan itu, laporan rahasia tersebut tak menyinggung kemungkinan waktu penyebaran Covid-19 di AS. Laporan itu juga tidak merekomendasikan langkah-langkah khusus untuk mencegah persebaran Corona. Komunitas intelijen AS hanya mengikuti persebaran virus itu di dunia. Mereka memperingatkan, awalnya China juga tidak menganggap serius virus itu.

Langkah-langkah awal yang diambil Trump adalah menutup perbatasan bagi pendatang dari China guna mencegah persebarannya di AS. Meski demikian, Gedung Putih tidak menyediakan alat uji Corona secara optimal dan hanya menyerahkan masalah itu kepada negara-negara bagian.

Menurut salah satu sumber WP, para petinggi AS yang telah memprediksi persebaran Corona, tidak mampu meyakinkannya untuk mengambil tindakan terkait masalah ini.

Gedung Putih sendiri telah membela tindakan Trump untuk menangani Corona. Gedung Putih mengklaim, Trump telah mengambil tindakan penting untuk mengatasi Corona, di saat media dan Demokrat hanya fokus pada kebijakaan-kebijakan Trump. (af/alalam/fars)

Baca Juga:

Assad dan Putin Bahas Perkembangan Situasi di Idlib

Kasus Corona di AS Capai 14.000, 200 Meninggal

DISKUSI: