Menlu Iran: Pembunuhan Wartawati Al Jazeera Bukti Israel Tak Suka Kejahatannya Dibongkar
Teheran, LiputanIslam.com – Menlu Iran Hossein Amir-Abdollahian mengecam penembak matian wartawati Al Jazeera oleh pasukan Israel dan menyebutnya sebagai bukti bahwa Rezim Zionis Israel tak suka kejahatannya terhadap bangsa Palestina diungkap kepada khalayak dunia.
“Teror terhadap Abu Aqleh yang ditujukan untuk menyembunyikan kejahatan rezim imitasi Israel menunjukkan rezim pendudukan ini takut khalayak dunia mengetahui fakta kezaliman di kancah Palestina,” tulis Amir-Abdollahian di Twitter, Kamis (12/5).
Dia menambahkan, “Palestina tetap hidup, Israel menuju kemusnahaan, dan kezaliman rezim ini harus berakhir.”
Sehari sebelumnya, juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Saeed Khatibzadeh juga melontarkan kecaman atas pembunuhan Abu Aqleh oleh tentara Zionis di Jenin, Tepi Barat. (mm/fna)
Baca juga:
Emir Qatar Temui Pemimpin Besar Iran, Israel Jadi Sorotan
Otoritas Palestina Tolak Serahkan Peluru yang Tewaskan Wartawati Al Jazeera kepada Israel
Analisis
-
Polemik Afirmasi Syiah dan Ahmadiyah
31/12/2020 -
Seruan Jihad Lewat Adzan, Melawan Siapa?
03/12/2020
LifeStyle
Kajian Islam
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini