Jakarta, Liputanislam.com– Artis sekaligus presenter Olga Lydia ikut prihatin dan khawatir atas semakin maraknya hoaks di media sosial (Medsos) saat ini. Menurutnya, kita sebagai masyarakat harus selalu waspada dan tidak terburu-buru mempercayai informasi yang beredar di media sosial, terlebih seiring dengan memanasnya suhu politik menjelang pemilihan presiden 2019.
“Tahun 2019 ini kalau bicara merefleksikan diri kita harus berhati-hati dalam menghadapi berita yang terdengar mengerikan atau bombastis,” ucapnya di Jakarta, pada Senin (7/1).
“Kita harus lebih bijaksana untuk memikirkan ulang semua berita yang masuk ke dalam telinga, mata dan bahkan pikiran kita bahwa tidak semua yang disiarkan itu adalah kebenaran. Ini penting agar medsos bersih dari ujaran kebencian dan hoaks ,” ujarnya.
Olga mengingatkan untuk tidak meremehkan dampak dari ujaran kebencian dan berita hoaks. Ujaran kebencian yang dibiarkan berkembang tanpa penindakan bisa melukai banyak orang. “Tentunya bisa merusak iklim investasi dan sebagainya. Ini yang akan sangat berbahaya kalau dibiarkan,” ujarnya.
Menurutnya, saat ini berseliweran berita bohong dan ujaran kebencian di media sosial yang sangat provokatif dan memanaskan situasi. “Kita harus berhati-hati dalam membaca berita yang dapat membuat kita takut, marah, benci, emosi. Mungkin perlu dicek lagi kebenaran berita itu, jadi masyarakat harus bisa menahan diri juga, jangan mudah terpancing,” ujarnya.
“Tidak usah ikut menyebar informasi yang dapat menghasut atau memecah-belah masyarakat,” tandasnya. (ar/NU Online/republika).
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini