Arbil, LiputanIslam.com – Pasukan Demokrasi Suriah (SDF) yang merupakan aliansi milisi Kurdi dan Arab mengaku telah menangkap seorang bocah remaja yang pernah muncul sebagai pemenggal kepala tentara dalam video-video propaganda kelompok teroris ISIS.
“Remaja bernama Mohammad Ali Musa ini tertangkap dalam kondisi terluka di desa Mislun dekat kota Raqqa, dan sekarang berada dalam penjara milik SDF,” ungkap SDF dalam statemennya, Jumat (8/9/2017).
Disebutkan pula bocah berdarah dingin akibat pengaruh ISIS ini mengakui perbuatannya memenanggal kepala beberapa tentara Suriah serta warga sipil Suriah dan Irak.
SDF menambahkan, “Mohammad Ali Musa dilahirkan pada tahun 2002 dan jatuh ke tangan ISIS saat dia masih berada di kelas 5 Sekolah Dasar, kemudian dilatih di kamp Abu Musab al-Zarqawi yang dikenal sebagai tempat untuk melatih anak-anak negara kekhalifahan (ISIS).”
Bocah ini diketahui telah dilatih dengan baik sehingga dapat menggunakan berbagai jenis senjata, dan setelah sembuh dari lukanya dia mengaku menyesal telah menjadi anggota ISIS.
“Saya ingin bebas dan kembali ke desaku,” tuturnya, seperti ditirukan SDF. (mm/irna)
Turki Mengaku Ringkus Pemimpin Baru ISIS
27/05/2022
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini