Baghdad, LiputanIslam.com – Pasukan relawan Irak al-Hashd al-Shaabi berhasil membebaskan empat desa di kawasan barat daya kota Tal Afar, barat Mosul, Irak utara, dari pendudukan kelompok teroris takfiri ISIS, Senin (28/11/2016).
Dalam peristiwa ini mereka juga telah membebaskan puluhan orang yang ditawan ISIS, dan menguasai jalan raya Tal Afar – Abtah serta jalur yang semula digunakan oleh ISIS antara Tal Afar dan al-Khidir.
Empat desa itu bebas melalui pertempuran yang menewaskan sejumlah teroris ISIS dan menghancurkan dua mobil lapis baja dan satu gudang senjata dan amunisi milik ISIS di desa Maflakah utara.
Bersamaan dengan ini, pasukan pemerintah Irak bergasil membebaskan kawasan Sahl Nineveh. Komandan operasi militer Irak bersandi “Qadimun, ya Nainawa” (Kami Datang, Wahai Nineveh), Brigjen Abdul Amir Yarallah dalam statemennya mengatakan, “Pasukan keamanan hari ini berhasil membebaskan secara total kawasan Sahl Nineveh di selatan Mosul. Pasukan keamanan terus menggelar operasi sampai semua kawasan provinsi ini bersih.”
Nineveh adalah provinsi seluas 32,000 km persegi dengan demografi yang terdiri atas suku-suku Arab, Kurdi, dan Turkmen. Provinsi ini dihuni oleh para penganut berbagai agama dan sekte minoritas Irak.
Pasukan Irak memulai operasi pembebasan Mosul, ibu kota provinsi ini, setelah Perdana Menteri Irak Haider Abadi selaku penglima tertinggi angkatan bersenjata Irak menginstruksikannya pada tanggal 17 Oktober 2016. (mm/shafaqnews/alsumaria)
Turki Mengaku Ringkus Pemimpin Baru ISIS
27/05/2022
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini