Baghdad, LiputanIslam.com – Pasukan keamanan Irak dan relawan al-Hasdh al-Saabi berhasil membebaskan 70 persen kota Saqlawiyyah di utara Fallujah, provinsi Anbar, Irak barat. Penasehat politik gubernur Anbar Hikmat Sulaiman, Kamis (9/7) menyatakan beberapa gedung pemerintah di pusat kota kecil itu sudah dikuasai oleh pasukan keamanan dan relawan.
“Pasukan keamanan telah melancarkan operasi militer yang juga diikuti oleh tentara Irak, relawan al-Hashd al-Shaabi dan suku-suku Saqlawiyyah serta didukung pesawat tempur Angkatan Udara,” ujarnya, seperti dilansir al-Sumaria News.
“Pasukan ini berhasil membebaskan 70 persen kota Saqlawiyyah di utara Fallujah,” imbuhnya.
Dia menjelaskan bahwa pasukan Irak berhasil membebaskan dan menguasai sepenuhnya gedung-gedung perwakilan daerah, bangunan administrasi kota, markas polisi, pusat kesehatan dan Universitas Saqlawiyyah.
Sementara itu, tokoh suku Albu Nimr di provinsi Anbar, Naim al-Kaud mengatakan organisasi teroris takfiri Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) telah menghimpun pasukannya dari dua arah untuk menyerang distrik Haditha dan kota kecil Barwanah di bagian barat Anbar. Karena itu al-Kaud meminta pasukan Irak melancarkan serangan udara terhadap tempat-tempat konsentrasi pasukan ISIS di kawasan tersebut.
Di bagian lain, ISIS dilaporkan telah mengejar dan menangkap 40 anggotanya yang disersi di kawasan Matibijah untuk kemudian diadili.
Kepala Komisi Keamanan Dewan Perwakilan Daerah Diyala, Sadeq al-Husaini, mengatakan 40 anggota ISIS, beberapa di antaranya berstatus komandan, dibawa ke kawasan sekitar kota al-Huwaijah di perbatasan antara provinsi Diyala dan provinsi Salahuddin untuk diadili.
Al-Husaini menjelaskan ada puluhan anggota ISIS yang lari dari perang dalam peristiwa operasi militer Irak untuk pembebasan kawasan Matibijah. (mm)
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini