Militer Iran Nyatakan Tak Ada Negara Yang Dapat Mengalahkannya Dalam Perang Darat
“Pengaruh kami sudah mencapai kawasan pesisir Laut Mediterania dan front kami sudah menjangkau perbatasan Rezim Zionis,” ujarnya, Senin (5/8/2019), seperti dikutip kantor berita Fars milik Iran.
Baca: Menlu Iran Jelaskan Ihwal Penolakannya Diundang ke Gedung Putih
Dia menambahkan, “Setidaknya dalam jangka waktu 10 tahun ke depan tidak akan ada satupun negara regional maupun non-regional yang dapat mengalahkan Republik Islam Iran dalam perang darat. Kami sekarang lebih tangguh dari sebelumnya.”
Sebelum itu, asisten politik komandan pasukan elit Iran, Korps Garda Revolusi Islam (IRGC), Brigjen Yadollah Javani, memastikan bahwa jika AS nekat menyerang Iran maka negara arogan itu akan berhadapan dengan Poros Resistensi di seluruh kawasan Timur Tengah dan sekitarnya.
Dia juga mengatakan, “Teheran telah memberitahu Washington dan Tel Aviv bahwa agresi terhadap Iran akan berhadapan dengan Poros Resistensi dari Timur Dekat hingga Laut Merah, Laut Arab, dan Teluk Aden.”
Baca: Anggota Kerajaan Larang Saudi Terlibat Perang dengan Iran
Dia menambahkan bahwa tidak akan ada aliansi maritim seperti yang dikehendaki oleh AS di Teluk Persia.
“Angkatan Bersenjata Iranlah yang menjamin keamanan Teluk Persia,” tegasnya.
AS mengaku berniat membentuk aliansi internasional untuk mengamankan pelayaran di perairan Teluk Persia, terutama Selat Hormuz dan Selat Bab al-Mandeb. Di saat yang sama, Inggris juga menekankan keharusan pengadaan misi Eropa untuk pengamanan pelayaran di Teluk Persia, menyusul pencegatan dan penyitaan kapal-kapal tanker minyak Inggris oleh Iran pada bulan lalu. (mm/raialyoum)