Konvoi Besar ISIS Hancur Total Dihajar Serangan Udara
“Pada sore hari ini (Senin) tet-jet tempur telah membom konvoi besar ISIS yang terdiri atas 30 kendaraan yang bermaksud memindah para anggota ISIS asal negara-negara Arab dan lain-lain beserta keluarga mereka. Mereka berusaha kabur ke arah perbatasan Irak-Suriah. Serangan ini menghancurkan konvoi itu secara total dan membunuh sebagian besar orang yang ada di dalamnya,” ungkap sumber anonim itu.
Dia menambahkan, “Mental kawanan bersenjata ISIS sudah jatuh di Nineveh sehingga menyerukan kepada para anggota yang berasal dari luar negeri agar pindah dari Nineveh ke Raqqah, Suriah.”
Seperti diketahui, sejak Senin dini hari kemarin pasukan Irak memulai operasi militer besar-besaran untuk membebaskan Mosul dari cengkraman ISIS sesuai instruksi Perdana Menteri Irak Haider Abadi. (mm/alsumarianews)