IRGC Berhasil Pasang Rudal Cruise Pada Kapal dan Helikopter
Dia menjelaskan bahwa rudal Qader buatan Iran memiliki jarak tempuh 200 kilometer (km) dan dapat membidik dengan sangat akurat sasaran berupa kapal maupun obyek-obyek lain di sekitar pantai. Misil ini juga dilengkapi sistim digital otomatis percontohan, sistem navigasi yang sangat akurat, sistem anti radar dan daya sebar yang sangat cepat.
Sebelumnya, Angkatan Bersenjata Iran telah mengujicoba rudal Qader tipe pantai ke laut dan darat ke darat. Sekarang Angkatan Darat Iran meresmikan peluncuran rudal Qader tipe udara tepat pada momen Hari Tentara Nasional.
Alireza Tangsiri juga menyebutkan bahwa para teknisi IRGC juga berhasil memasang rudal Nour berjarak tempuh 120 km pada helikopter IRGC jenis MIL-17 dan rudal Nasr jarak pendek pada helikopter kecil tipe Bell-206.
Nasr adalah rudal jelajah jarak pendek yang juga dapat menghindari radar, mampu menghancurkan obyek seberat 1,500 ton seperti kapal frigat, serta dapat diluncurkan dari pangkalan darat maupun kapal-kapal militer lepas pantai dan helikopter.
Ketangguhan maritim Iran diakui bahkan oleh pihak lawan. Pada 11 September 2008, Institut Washington untuk Kebijakan Timur Dekat dalam laporannya menyebutkan bahwa dalam dua dekade pasca Perang Irak-Iran, Iran berhasil mempertangguh angkatan lautnya dan sanggup melancarkan perang asimetris yang unik melawan pasukan angkatan laut yang lebih besar.
Laporan ini juga menyebutkan bahwa Angkatan Laut Iran telah menjelma menjadi kekuatan yang penuh motivasi, terdanai dan efektif mengendalikan Selat Hormuz yang notabene urat nadi perminyakan dunia. (mm/fna/alalam/presstv)