Faksi-Faksi Pejuang Palestina Serukan Intifada di Hari Quds Internasional
Gaza, LiputanIslam.com – Berbagai faksi pejuang Palestina dalam sebuah statemen bersama mereka, Selasa (4/5), menegaskan bahwa Quds akan tetap menjadi poros konflik, dan menyerukan supaya “Hari Quds Internasional tahun ini menjadi hari pengobaran kebangkitan dan intifada”.
Dalam statemen yang dirilis menyongsong Hari Quds Internasional yang akan jatuh pada hari Jumat mendatang (7/5) itu mereka mengajak seluruh anak bangsa Palestina di Tepi Barat, Quds, dan Arab 48 untuk mendukung saudara-saudara mereka yang terancam terusir di daerah Shekh Jarrah.
Mereka memperingatkan “musuh, Zionis, untuk tidak berbuat bodoh dengan melakukan kejahatan di daerah Shekh Jarrah” di mana rezim Zionis sedang melanjutkan aksi-aksi penindasan terhadap penduduk di sana.
Faksi-faksi Palestina itu menyatakan bahwa rezim pendudukan Israel harus bertanggungjawab penuh atas segala dampak kejahatannya terhadap orang-orang Palestina di Quds dan Masjid Al-Aqsa.
“Pertempuran kami melawasan rezim pendudukan di Quds adalah pertempuran demi identitas dan eksistensi,” tegas mereka.
Mereka juga menekankan keharusan berpegang teguh pada prinsip nasionalisme dan opsi resistensi dengan segala bentuknya untuk pembebasan Palestina serta perlawanan terhadap agenda-agenda yang bertujuan menutup perkara Palestina.
Lebih jauh mereka menyerukan penghormatan kepada kehendak bangsa Palestina untuk menyelenggarakan pemilu tepat pada waktunya, termasuk di kota Quds.
“Biarlah Quds menjadi salah satu pusat konfrontasi dan bentrokan melawan rezim pendudukan,” tegas mereka.
Dalam konteks ini mereka menyerukan pembentukan kelompok terbesar Palestina yang melibatkan terutama elemen-elemen resistensi guna membentuk strategi pembebasan dan konfrontasi secara menyeluruh. (mm/alalam)
Iran akan Undang Raja Salman ke Teheran
29/03/2023
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini