AS akan Kerahkan 100 Kapal Nirawak di Teluk Persia untuk Hadapi Iran

0
234

Washington, LiputanIslam.com   Komandan Angkatan Laut (AL) Amerika Serikat (AS) di Komando Pusat, Wakil Laksamana Brad Cooper, menyatakan negaranya ingin mengoperasikan 100 kapal nirawak di Teluk Persia pada akhir musim panas mendatang.

Majalah Bloomberg yang berbasis di AS, Sabtu (7/5), melaporkan bahwa negara ini berencana mengerahkan 100 kapal nirawak tambahan di Laut Teluk Persia dalam upaya meyakinkan sekutunya di Timur Tengah untuk memfasilitasi patrolinya dalam menghadapi Iran.

Bloomberg menyebutkan bahwa AS sedang berusaha meningkatkan jumlah kapal bermotor ini di sekitar Semenanjung Arab untuk mendeteksi ancaman Iran dengan lebih baik, dalam sebuah langkah yang bertujuan untuk melindungi jalur air penting untuk perdagangan global dan perdagangan minyak.

Brad Cooper, komandan AS AS di Komando Pusat dan komandan Armada Kelima AS dan Pasukan Maritim Gabungan, mengatakan bahwa negaranya ingin mengoperasikan 100 kapal nirawak pada akhir musim panas, dan bahwa target awal 50 perahu telah dicapai Februari lalu.

Kabar ini tersiar setelah Iran dalam waktu satu minggu menyita dua kapal tanker minyak yang berlayar melalui Selat Hormuz antara Iran dan Oman.

Selain terkait dengan Iran, AS juga prihatin dengan upaya China memperluas hubungan militer dan keamanan dengan negara-negara Teluk Persia, yang secara historis mengandalkan AS untuk kebutuhan pertahanan.

China yang notabene mitra dagang terbesar bagi sebagian besar negara kawasan tersebut dan pembeli minyak mentah terbesar dari kawasan tersebut, telah memiliki pangkalan AL di Djibouti di kawasan Tanduk Afrika.

Pada Maret lalu China melakukan latihan maritim bersama dengan Iran dan Rusia di Teluk Oman. (mm/alalam)

Baca juga:

Soal Serangan ke Kremlin, Rusia: AS adalah Perencana, Ukraina adalah Eksekutornya

DISKUSI: