NewYork,LiputanIslam.com-Menlu Rusia menanggapi tidak diberikannya visa kepada sejumlah diplomat negaranya untuk menghadiri sidang umum PBB.
“Saya gembira kami mendapat peluang untuk mengikuti sidang di New York. Berbeda dengan nasib sejumlah anggota delegasi Rusia, saya senang akhirnya mendapat visa dari AS. Washington dalam hal ini sangat ‘memberi perhatian’ kepada saya,”kata Sergey Lavrov di awal pidatonya.
Pada hari kemarin, ketua komite luar negeri majelis senat Rusia menyatakan, dia tidak bisa mengikuti sidang umum PBB. Alasannya, AS tidak memberinya visa.
Dilansir dari Interfax, AS tidak memberikan visa untuk 10 orang dari anggota delegasi Rusia guna menghadiri sidang umum PBB.
“Ini adalah contoh tiadanya penghormatan AS kepada negara-negara anggota PBB, juga contoh tiadanya tanggung jawab sebuah negara selaku tuan rumah. Ini adalah bukti baru akan pengabaian hak negara dan organisasi internasional,”kata Maria Zakharova (jubir kemenlu Rusia) kepada wartawan.
Di lain pihak, kemenlu AS juga tidak memberikan visa untuk sepertiga anggota delegasi Iran.
Meski Hassan Rouhani (presiden Iran) memperoleh visa, pergerakannya di New York juga dibatasi. Hal serupa dilakukan Washington Juli lalu terhadap staf delegasi Iran di PBB.
Sidang umum PBB akan berlangsung di New York sejak tanggal 24 hingga 30 September nanti. (af/alalam/fars)
Baca Juga:
Rusia Tolak Aksi Militer untuk Merespon Serangan Aramco
Menlu Saudi Nyatakan Ada Opsi Militer untuk Bereaksi terhadap Insiden Aramco
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini