TelAviv,LiputanIslam.com-Seorang personel militer ditahan Polisi Israel lantaran dituduh mengirim ancaman kepada PM Israel Naftali Bennett.
Menurut laporan situs berita Makan, selain mengirim 2 pesan bernada mengancam kepada Bennett, serdadu itu juga mengumbar ancaman kepada PM Israel di media sosial.
Kanal Kan11 melaporkan, ancaman ini dilayangkan dalam bentuk sebuah pesan di laman Partai Yesh Atid. Polisi sendiri telah memulai penyelidikan atas serdadu tersebut.
Kan11 mengklaim, polisi menyimpulkan bahwa orang itu tidak memiliki akses ke senjata, sehingga dia dianggap tidak berbahaya. Sebab itu, ia pun dibebaskan kembali.
Sebelum ini, media-media Ibrani mengabarkan bahwa keluarga Bennett menerima 2 surat ancaman berisi peluru.
Tanpa menyebutkan rincian, Kanal 12 melaporkan bahwa salah satu dari 2 surat berisi peluru itu ditujukan kepada salah satu putra PM Israel.
Pada 6 April lalu, Shin Bet mengumumkan bahwa sebuah surat ancaman berisi peluru dikirim ke rumah Bennett.
Polisi Israel mengabarkan kerja sama mereka dengan Shin Bet dalam menyelidiki kasus ini. Trl Aviv telah memberi perintah kepada media-media agar tidak memublikasikan detail-detail kasus tersebut. (af/alalam)
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini