PBB: Suriah Telah Berikan Beberapa Nama Kandidat Pembuat Konstitusi Suriah
Damaskus,LiputanIslam.com—Pemerintah Suriah telah memberikan beberapa nama pada PBB sebagai kandidat anggota pembuatan konstitusi Suriah. Hal ini disampaikan oleh Utusan PBB untuk Suriah, Staffan de Mistura, pada Senin (29/5).
Pembentukan komite, yang akan memperbarui konstitusi Suriah, telah disetujui pada konferensi perdamaian di Suriah yang berlangsung di Kota Sochi, Rusia, pada Januari lalu.
De Mistura menyampaikan bahwa 50 anggota komite tersebut akan terdiri dari perwakilan pemerintah, oposisi, dan kelompok independent. Kelompok oposisi telah menyetujui hal ini selama diperantarai oleh PBB.
Proses pembuatan ulang konstitusi Suriah ini merupakan kunci utama konflik antara Pemerintah Bashar al-Assad, komunitas internasional, dan oposisi Suriah. (fd/TNA)
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini