Israel Berusaha Seret Iran dalam Konflik Senjata Terakhir dengan Gaza
Gaza,LiputanIslam.com-Demi mengaburkan kelemahan sistem pertahanan rudal “Iron Dome”, juga mengecilkan peran front muqawamah, Rezim Zionis mengklaim bahwa serangan roket Gaza akibat provokasi dari Iran.
Dalam statemen yang dirilis tentara Israel, disebutkan bahwa sejumlah roket dan mortir yang ditembakkan dari Jalur Gaza adalah buatan Iran.
Menurut laporan Times of Israel, selama 24 jam terakhir sebanyak 100 roket dan mortir telah ditembakkan ke arah basis tentara Rezim Zionis. Situs ini mengklaim, sebagian dari roket itu buatan Iran, tapi tidak memberikan penjelasan lebih lanjut terkait jenis roket-roket itu.
Jonathan Conricus, jubir tentara Israel, dalam pernyataan terpisah juga mengklaim bahwa sebagian roket yang mengenai pemukiman Yahudi adalah buatan Iran. Dia menyebut bahwa senjata-senjata itu diselundupkan ke Jalur Gaza.
Israel juga mengaku telah menyerang 65 titik di seluruh Gaza melalui jet tempur dan artileri dalam 24 jam terakhir. Menurut klaim Israel, sasaran serangan adalah gudang penyimpanan drone, pabrik pembuatan roket, gudang senjata, dan pusat-pusat pelatihan.
Setelah dimediasi oleh Mesir, saat ini gencatan senjata antara pejuang Palestina dan tentara Israel mulai berlaku sejak pukul 4 pagi waktu setempat. (af/alalam/fars)
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini