Beirut,LiputanIslam.com-Hizbullah dalam statemennya menyanjung tindakan Uni Afrika yang mengusir delegasi Israel dari KTT Uni Afrika ke-35 di Addis Ababa.
Hizbullah juga memuji sikap berani Aljazair dan Afrika Selatan terkait tindakan ini. Faksi perlawanan Lebanon ini menyatakan, tindakan ini adalah manifestasi nyata sikap nasional Aljazair dalam menentang normalisasi dengan Rezim Zionis.
Rapat para kepala negara Afrika telah berakhir pada Minggu malam 19 Februari dan membuahkan statemen akhir.
Stasiun televisi al-Jazeera melaporkan bahwa negara-negara Afrika mengecam kengototan Rezim Zionis yang tidak menerima proposal-proposal Palestina dan internasional untuk memulai perundingan damai.
Negara-negara Afrika juga mendukung keanggotaan penuh Palestina di PBB dan mendesak agar negara-negara lain juga memberi dukungan dalam hal ini.
KTT ke-35 Uni Afrika dimulai pada Minggu lalu di Ibu Kota Ethiopia, Addis Ababa. KTT ini dibarengi sejumlah insiden, karena delegasi Rezim Zionis diusir keluar dari upacara pembukaan.
Uni Afrika menanggapi insiden pengusiran delegasi Israel yang diusir dari upacara pembukaan KTT Uni Afrika tersebut, menyusul klaim Tel Aviv bahwa delegasinya mendapat undangan untuk hadir.
Jubir Uni Afrika Ebba Kalondo mengatakan,”Justru sebaliknya. Uni Afrika tidak memberikan izin, juga tidak mengirim undangan kepada orang yang diusir dari pertemuan Uni Afrika.” (af/fars)
Presiden Suriah Kunjungi Uni Emirat Arab
20/03/2023Iran akan Segera Kirim Dubes ke UEA
18/03/2023
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini