Denmark Setuju Usut Keberadaan Pelaku Teror Ahvaz di Negaranya
Kopenhagen,LiputanIslam.com-Para pejabat Denmark menyatakan, pihaknya akan menyelidiki kemungkinan adanya kaitan sebuah kelompok di negara tersebut dengan serangan teror di Ahvaz, Sabtu (22/9).
“Tidak ada keraguan bahwa Denmark mengutuk segala bentuk serangan teroris, di mana pun terjadinya. Serangan-serangan semacam ini sangat mengerikanm, terutama serangan kemarin di Iran yang mencederai sejumlah anak-anak,”kata Anders Samuelsen, menlu Denmark.
“Iran mengklaim bahwa para pelaku serangan teror tersebut aktif di negara-negara lain, termasuk Denmark. Jika terbukti bahwa para pelaku serangan ini memiliki hubungan dengan Denmark, tentu saja ada konsekuensi-konsekuensinya.”
Pasca kejadian ini, para wakil dari partai konservatif dan partai rakyat Denmark menyarankan agar Kopenhagen melakukan investigasi terkait masalah ini.
Seksi intelijen kepolisian Denmark juga mengkonfirmasi tengah bekerja menuntaskan ini. Mereka menyatakan,”Bagian intelijen polisi tahu kejadian ini dan menjalin hubungan dengan semua pihak terkait. Kami tidak akan mengemukakan pendapat soal orang-orang, kelompok, atau berkas terakhir.”
Kementerian luar negeri Iran memanggil dubes Denmark, menyusul aksi teror yang menewaskan 25 orang, termasuk seorang bocah, di tengah parade militer Ahvaz. Kelompok separatis yang mengaku bertanggung jawab atas aksi teror itu berada di Denmark. (af/alalam/fars)
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini