Ramadi, LiputanIslam.com – Pasukan Irak menahan 20 orang anggota teroris Islamic State of Iraq and Syria( ISIS) ketika mencoba melarikan diri dari Ramadi. Seperti diketahui, wilayah ini telah berhasil direbut oleh pasukan gabungan Irak dari cengkraman ISIS.
“Mereka mencoba melarikan diri, menyelinap diantara para warga. Saat ini tahanan dipindahkan untuk diinterogasi,” jelas Khalidiya Council di Ramadi.
“Pasukan keamanan juga sedang bekerja untuk memantau pergerakan ISIS. Mereka kini berusaha bersembunyi di antara para warga Ramadi yang dievakuasi,” paparnya, seperti dilansir Alalam (1/1/2016).
Dengan kekalahannya di Ramadi, sisa-sisa anggota ISIS diyakini masih banyak yang bersembunyi di sekitar kota. Militer mewaspadai adanya kemungkinan mereka mencoba menyerang kembali atau melakukan aksi-aksi teror seperti bom bunuh diri.
Pekan lalu, warga Ramadi diperintahkan untuk meninggalkan kota, agar operasi militer yang dilakukan untuk menumpas ISIS tidak mengorbankan rakyat sipil.
Menurut militer Irak, kota Ramadi yang dihuni oleh sekitar 400.000 jiwa masih harus disisir, untuk membersihkan kota ini dari ancaman bom, sebelum warga setempat kembali ke rumah mereka. (ba)
Latest Posts
Liputan Video
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini