Aliansi Revolusi 14 Februari: Lawatan Presiden Israel ke Kawasan Gagal Wujudkan Tujuannya
Manama,LiputanIslam.com-Dalam wawancara dengan Young Jurnalist Club, Direktur Kantor Politik Revolusi 14 Februari Bahrain menanggapi terisolasinya media dan orang Zionis di Piala Dunia 2022.
”Piala Dunia Qatar secara alami menegaskan bahwa bangsa-bangsa Arab dan Muslim membela Palestina sepenuhnya. Bahkan juga menunjukkan bahwa bangsa-bangsa non-Muslim, seperti Uruguay, Brasil, Jepang, dan selainnya mendukung Palestina. Perhelatan ini menunjukkan bahwa para penguasa negara-negara pelaku normalisasi berada dalam kondisi sulit di hadapan rakyat mereka. Piala Dunia menjadi sebuah referendum tingkat global untuk menolak kelenjar kanker di Timteng,”kata Ibrahim al-Aradi.
Sekaitan dengan lawatan Presiden Israel ke Manama, al-Aradi berkata bahwa salah satu tujuan terpenting lawatan Presiden Israel, Isaac Herzog ke Manama adalah menghidupkan Kesepakatan Abraham yang terbukti gagal. Herzog juga melawat ke Kawasan demi menyelamatkan Rezim Zionis dan partai-partainya yang sedang dihimpit masalah, juga menutup-nutupi gelombang amarah warga Palestina di berbagai titik.
“Tujuan ini bukan saja tidak terwujud, bahkan media-media resmi Bahrain hanya memberitakan kabar lawatan Herzog tanpa menyiarkannya secara langsung. Ini lantaran Rezim Al Khalifa mencemaskan situasi keamanan dan kemarahan para pemuda Bahrain terhadap lawatan ini. Ini adalah sebuah kunjungan gagal. Bahkan dalam kunjungan Herzog ke UEA, kita tahu bahwa rakyat negara ini menentang normalisasi. Kunjungan ini tidak memberikan hasil politik positif bagi Rezim Zionis,” papar al-Aradi. (af/yjc)
Analisis
-
Polemik Afirmasi Syiah dan Ahmadiyah
31/12/2020 -
Seruan Jihad Lewat Adzan, Melawan Siapa?
03/12/2020
LifeStyle
Kajian Islam
English
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini