Gaza, LiputanIslam.com—Pemerintah Palestina melaporkan bahwa pasukan angkatan laut Israel telah menahan sepuluh nelayan Palestina secara semena-mena di pesisir kota Rafah, Jalur Gaza, pada Senin (12/3/18).
Menurut kantor berita al-Yawm, mengutip Kepala Komite Nelayan di Union of Agricultural Work Committees, Zakaria Bakr, tentara Israel ini sempat menembakkan senjata ke perahu-perahu para nelayan.
Para tentara ini lalu naik ke perahu-perahu tersebut lalu membawa paksa para nelayan Palestina ke lokasi tak dikenal di kawasan Pelabuhan Ashdod.
Kejadian seperti bukan yang pertama kali terjadi. Pada 25 Februari lalu, pasukan angkatan laut Israel juga menembakkan senjata ke perahu Palestina di Gaza. Satu nelayan ditemukan meninggal dunia, sementara dua lainnya terluka.
Rezim Israel telah menetapkan batasan enam mil laut bagi nelayan Gaza yang ingin menangkap ikan di wilayah sendiri. Di bawah perjanjian damai Oslo, zona penangkapan ikan seharusnya diperpanjang sampai 20 mil laut, namun batasan itu terus berkurang akibat restriksi rezim Tel Aviv. (ra/presstv)
Nakba, Akar Masalah Palestina
16/05/2022
Berita Menarik Lainnya
-
Qatar Serukan Dialog Iran-AS
02/05/2019 -
Yaman Tembak Jatuh Drone MQ-9 Milik AS
21/08/2019
Popular Tags
Dunia Islam – Berita Islam –Berita Dunia Islam – Konflik Timur Tengah – Timur Tengah Terkini – Berita Islam Terkini – Berita Internasional – Berita Timur Tengah – Berita Iran – Berita Iran Terkini – Iran Terkini – Iran vs AS – Amerika vs Iran – AS vs Iran – Berita Palestina – Berita Palestina Terbaru – Palestina Hari Ini – Palestina Terkini – Palestina Israel – Berita Turki – Turki Terkini – Berita Yaman – Perang Yaman – Perang Suriah– Berita Suriah – Berita Afghanistan – Berita Arab Saudi – Arab Saudi Terkini