Politisi Inggris Pro-Palestina Luka-Luka Diserang

0
532

galooway attackLondon, LiputanIslam.com — Legislator Inggris yang selama ini menunjukkan dukungan terbuka kepada Palestina, George Galloway mengalami luka-luka setelah diserang oleh seorang warga pro-Israel, Jumat (29/8) waktu setempat.

BBC News melaporkan, Galloway diserang di Golborne Road, kawasan Notting Hill, London, saat sedang berpose dengan beberapa pendukungnya.

Jubir Galloway mengatakan serangan itu diduga terkait dengan penyataan-pernyataannya tentang Israel setelah penyerangnya meneriakkan kata-kata tentang “holocoust”.

Jubir tersebut menyebutkan, Galloway menderita lebam-lebam “dalam bentuk yang sangat buruk” akibat serangan itu.

“George tengah berpose dengan beberapa orang dan orang itu tiba-tiba saja menyerangnya,” kata jubir Galloway kepada pers.

Galloway kini dirawat di rumah sakit St. Mary’s di Paddington. Ia mengalami patah tulang iga dan beberapa luka lebam di wajah dan kepalanya.

“Polisi mendapat panggilan pada pukul 19.40 ke Golborne Road, W10, setelah seseorang diserang di jalan itu. Para polisi tiba. Pelakunya ditemukan tidak lama kemudian dan dihentikan.”

“Ia ditangkap atas dugaan tindakan penganiayaan dan dibawa ke kantor polisi London dimana ia kini berada,” kata jubir kepolisian London.

Baru-baru ini Galloway diperiksa polisi setelah membuat beberapa pernyataan anti-Israel dan menyatakan wilayah tempat tinggalnya di Bradford sebagai “zona bebas Israel”.

Pada tanggal 2 Agustus dalam sebuah pertemuan partai Respect Party di Leeds, Galloway mengecam Israel atas aksi kejinya di Gaza, dan mendesak para anggota partai untuk memboikot barang-barang, jasa, akademik dan turisme Israel.

Pada tahun 2008 lalu Galloway juga mengalami luka-luka setelah diserang saat berkampanye di atas bus di London.(ca)

DISKUSI: