Kabar Sami Yusuf Akan Konser di Iran Dibantah
Berita mengenai rencana kedatangan Sami Yusuf ke Iran pertama kali dirilis media terkemuka Iran, Fars News dan SNN. Informasi didapat dari Arash Tahmasebi yang mengaku sebagai produser konser Sami Yusuf di Iran. (baca: Sami Yusuf Akan Gelar Konser di Iran)
Sami adalah vokalis, musisi dan komposer Muslim Inggris berdarah Azarbaijan. Ia lahir di Teheran (Iran) pada 1 Juli 1980.
“Baru-baru ini kami mendapati adanya gosip yang tersebar terkait rencana penampilan Sami Yusuf di Iran. Berita tersebut adalah gosip yang salah dan kami ingin menekankan bahwa Sami Yusuf tidak memiliki perwakilan resmi di Iran,” demikian isi pernyataan dari Andante Records, yang dikutip media Iran, Tasnim News.
Sami Yusuf merupakan pendiri dan direktur Andante Studio, perusahaan yang menyediakan layanan produksi musik, mulai dari mixing dan mastering. (fa)