12 Hari Terjebak di Dalam Gua, Petualang Jerman Selamat
Sebagaimana dilaporkan BBC hari ini (19/6), Johann Westhauser berhasil diselamatkan setelah melalui operasi penyelamatan yang sangat menyakitkan dan lama.
Johann Westhauser (52 tahun) dikabarkan tetap sadar saat dikeluarkan dari dalam tanah. Namun kondisi luka di kepala dan dadanya masih belum diketahui hingga selesai diperiksa. 2 orang dokter terlibat dalam upaya penyelamatan sebelum Westhauser diterbangkan ke rumah sakit dengan helikopter.
Westhauser terjatuh di dalam gua sedalam 1.000, tanggal 8 Juni lalu saat menyusuri gua terdalam di Jerman di dekat perbatasan Austria. Sejak itu ia tinggal sendirian di dalam tanah dalam kondisi terluka.
Petugas penyelamatan Klemens Reindl, yang memimpin operasi penyelamatan, mengatakan bahwa sebanyak 728 orang dari berbagai negara terlibat dalam operasi penyelamatan tersebut.
“Ini adalah salah satu operasi penyelamatan paling sulit sepanjang sejarah penyelamatan kecelakaan di pegunungan,” kata Reindhl.
“Kharakter internsional dari misi ini sangat luar biasa,” tambahnya.
Westhauser adalah salah satu dari tim penemu gua Riesending tahun 1995. Dinamai demikian (sesuatu yang sangat besar) karena kedalaman dan ukuran gua yang sangat besar.(ca)